WONOSARI- Senam virtual yang dilaksanakan bersama jajaran Kementerian Hukum dan HAM menjadi runitinas pada setiap Jumat pagi. Kegiatan tersebut kembali diikuti oleh Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Wonosari secara virtual, pada Jumat (15/10).
Bentuk senam yang dilaksanakan adalah olah penapasan dan aerobic, yang dipandu oleh Miss Nungki beserta tim. Usai senam berlangsung, kegiatan juga dilanjutkan dengan Penyuluhan kesehatan oleh dr. Wulan Patricia Telew, SpA dengan topik “Bagaimana Pegawai Mempersiapkan Putra Putrinya untuk Pembelajaran Tatap Muka di Sekolah”.